Pengurus TP PKK Kota Manado Periode 2025–2030 Resmi Dilantik Wali Kota

3

Wali Kota Manado, Andrei Angouw, melantik Ketua TP PKK serta Ketua Tim Pembina Posyandu Kota Manado dalam sebuah upacara pelantikan yang berlangsung pada Senin, 14 April 2025, bertempat di Aula Serbaguna Kantor Wali Kota Manado.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir mendampingi Wali Kota, Ketua TP PKK Kota Manado Ibu Iren Angouw Pinontoan, dan Sekretaris Daerah Kota Manado, dr. Steaven Dandel, M.Ph.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PKK. Setelah itu, Kepala Dinas Sosial Kota Manado, Rolies Rondonuwu, membacakan Surat Keputusan Wali Kota mengenai susunan Pengurus TP PKK Kota Manado untuk masa bakti 2025–2030. Pelantikan dilakukan langsung oleh Wali Kota dan dilanjutkan dengan penandatanganan dokumen pelantikan.

Dalam sambutannya, Wali Kota mengapresiasi peran serta dan dedikasi para pengurus TP PKK yang telah memberikan tenaga, waktu, dan pikiran dalam membangun masyarakat melalui organisasi PKK.

“PKK bukan hanya organisasi, tetapi bagian penting dalam memperkuat peran keluarga sebagai fondasi utama pembangunan. Saya harap PKK terus aktif membina keluarga agar mampu melahirkan generasi berkualitas,” ungkap Andrei Angouw.

Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Manado Dra. Altje Dondokambey, M.Kes., Apt., Sekretaris TP PKK dr. Merry Sualang Mawardi, para pejabat eselon, kepala SKPD, camat se-Kota Manado, para kabag Setda, serta pengurus TP PKK dari tingkat kota hingga kecamatan. ADV

Leave A Reply

Your email address will not be published.