Keluarkan Surat Edaran, Ini Fokus FDW-PYR Dalam Penangan Pandemi Covid-19 di Awal 2022

Awal Tahun Minsel PPKM Level 2

MATASULUT — Pemerintah Kabupaten Minsel yang dipimpin duet Bupati Franky Donny wongkar (FDW) dan Wakil Bupati Pdt Petra Yani Rembang (PYR) terua berupaya serta fokus dalam penanganan pengendalian penyebaran covid-19. Berdasarkan instruksi Mendagri nomor 02 tahun 2022, Minsel yang ditetapkan dalam kriteria PPKM level 2, membuat pemkab Minsel mengeluarkan surat edaran bupati nomor 1 tahun 2022 tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat dalam rangka pengendalian penyebaran covid-19 di Minsel.
Untuk diketahui, sampai saat ini terdapat total 1.413 kasus akumulasi positif, dengan 1.364 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh, 1 orang masih dalam perawatan dan 48 orang lainnya telah meninggal dunia akibat covid-19. “Saat ini juga kita pun wajib waspada menghadapi varian omicron yang sudah menyebar ke ratusan negara termasuk indonesia. Untuk itu berbagai upaya terus kami gaungkan, seperti melakukan edukasi dan penegakan PPKM level 2, melaksanakan koordinasi kesiapsiagaan, dalam rangka berbagi peran serta menyiapkan sumber daya dan fasilitias pendukungnya. Kemudian menjaga iman, yaitu dengan menjalankan ibadah sesuai agama, jaga aman, yaitu dengan senantiasa menerapkan 6M yaitu mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas, menghindari kerumunan, menghindari makan bersama, dan memakai masker. Diharapkan masyarakat dapat lebih meningkatkan kesadaran untuk patuh dan disiplin protokol kesehatan. Terakhir jaga imun dengan mengikuti vaksinasi agar daerah kita dapat segera mencapai herd immunity,” jelas Bupati FDW, Selasa (11/1).
Sebagaimana diketahui juga, per tanggal 10 Januari 80,24 persen masyarakat Minsel telah divaksin dosis pertama dan 51,18 persen untuk dosis kedua dari total target 167,51 ribu orang. “Kita juga telah memulai pemberian vaksinasi untuk anak usia 6 sampai 11 tahun dengan jumlah sasaran 18 ribu 9 anak yang ada di kabupaten minahasa selatan. Hal ini dilakukan agar anak-anak indonesia mendapat perlindungan dari ancaman covid-19 karena anak juga dapat tertular atau menularkan virus corona. Mari kita jadi teladan dan terus menghimbau masyarakat agar terlibat secara aktif dalam program vaksinasi ini. Selain itu, kita juga perlu terus menjaga imun dengan olahraga teratur, istirahat cukup, tidak panik, dan mengkonsumsi makanan bergizi,” tukas Bupati FDW.(RAM)

Awal Tahun 2022 MinselFDW-PYRPemkab MinselPPKM Level 2
Comments (0)
Add Comment