Desa Karowa Manfaatkan Dana Desa untuk Bangun GOR Multifungsi

Ditandai dengan Ibadah Peletakan Batu Pertama

 

MATASULUT–Program Dana Desa dari Presiden Joko Widodo terus membawa dampak besar bagi pembangunan infrastruktur di daerah pedesaan, tak terkecuali bagi warga masyarakat Desa Karowa, Kecamatan Tompasobaru, Kabupaten Minsel.

Pemerintah Desa Karowa pada tahun 2023 ini, memulai proyek pembangunan Gedung Olah Raga (GOR) Desa. Hal itu ditandai dengan digelarnya Ibadah Peletakan Batu Pertama yang dipimpin oleh Pdt.Jeiner Wowor,STh selaku Ketua BPMJ GMIM Kanaan Karowa, Selasa (25/7).

Disaksikan oleh setiap unsur pemerintahan mulai dari camat, kapolsek, koramil, Ketua BPD, sek BPD, pimpinan-pimpinan Gereja, Guru Agama, Sekdes dan Perangkat Desa. Selain itu juga disaksikan oleh Tenaga Ahli Kabupaten Yusak Sengkey, Pendamping Kecamatan dan Pendamping Desa.

Disampaikan Hukum Tua Desa Karowa Pingkan Tewu, biaya pembangunan GOR tersebut bersumber dari Dana Desa sebagaimana telah terangkum dalam APBDes Desa Karowa tahun anggaran 2023. “Bersumber dari Dana Desa 2023 Tahap 2, kita memulai pembangunan GOR dengan anggaran sekira Rp.242.215.000 sudah termasuk PPN/PPh. Sementara untuk luasnya adalah 12 x 16 Meter, berlokasi di Jaga 2,” bebernya mendetail.

Digelarnya Ibadah bersama seluruh unsur pemerintah, tambah Hukum Tua Pingkan adalah sebagai bentuk meminta berkat dan penyertaan Tuhan supaya pembangunan GOR bisa berjalan lancar dan dapat memberikan banyak nilai positif dan manfaat bagi masyarakat desa. “Hal ini tentu saja membutuhkan peran serta dari seluruh lembaga yang ada di Desa Karowa beserta seluruh warga masyarakat desa,” imbuhnya.

Hukum Tua Pingkan Tewu turut berharap bangunan GOR tersebut, nantinya dapat dijadikan bangunan multifungsi dan bisa juga dimanfaatkan oleh warga masyarakat Desa Karowa.

“Khususnya dalam bidang olahraga juga dapat digunakan untuk mengadakan acara-acara lainnya, mungkin upacara-upacara resmi ataupun event-event, juga ibadah KKR bisa diselenggarakan baik oleh Pemerintah Desa maupun oleh warga masyarakat Desa Karowa. Untuk itu, saya berharap semua warga masyarakat Karowa bisa turut membantu pemerintah desa untuk menjaga dan merawat GOR ini ketika sudah diresmikan karena semua ini milik masyarakat desa,” pungkasnya.(rgm)

Desa KarowaHukum Tua Pingkan TewuMinselPembangunan GOR Desa Karowa
Comments (0)
Add Comment