MataSulut, Manado – Transformasi digital yang diterapkan Pemerintah Kota Manado di sektor pengelolaan keuangan daerah berhasil mendapatkan pengakuan nasional. Kota Manado dianugerahi Penghargaan Championship TP2DD, sebagai salah satu daerah dengan implementasi digitalisasi terbaik dalam pengelolaan keuangan daerah.
Penghargaan ini diserahkan oleh Menko Bidang Perekonomian Dr.(H.C.) Airlangga Hartarto, MBA, MMT, dalam sebuah acara resmi di Surabaya, Kamis (7/11). Penghargaan tersebut diterima oleh Sekretaris Daerah Kota Manado, Micler Lakat, yang hadir mewakili Penjabat Wali Kota Manado, Clay Dondokambey.
Transformasi digital yang dilakukan Kota Manado tidak hanya meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan keuangan, tetapi juga menciptakan transparansi yang lebih baik. Langkah ini penting dalam mencegah potensi penyalahgunaan anggaran sekaligus mempercepat pelaksanaan program-program pembangunan.
Menurut Sekda Micler Lakat, keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran Pemkot Manado yang terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi. “Digitalisasi adalah sebuah keharusan. Dengan sistem ini, kita bisa lebih cepat, lebih tepat, dan lebih transparan,” ujarnya.
Selain itu, penghargaan ini juga menjadi motivasi bagi Pemkot Manado untuk semakin memajukan layanan digital di sektor lainnya. Pemerintah daerah menargetkan agar semua pelayanan publik dapat terintegrasi dengan sistem digital untuk meningkatkan kemudahan akses bagi masyarakat.
ADVE